Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Kota Padang Gaet Dukungan Pemerintah Pusat untuk Tingkatkan Kualitas Pendidikan

24 Mei 2025 | 24.5.25 WIB Last Updated 2025-05-24T14:56:02Z

Padang - Wali Kota Padang, Fadly Amran, menerima kunjungan Direktur Guru Pendidikan Menengah dan Pendidikan Khusus dari Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan (GTK) Kemendikbudristek RI, Putra Asga Elevri, di kediaman resminya pada Sabtu (24/5). Kunjungan tersebut merupakan bagian dari komitmen dukungan terhadap program unggulan Padang Juara yang tengah diinisiasi Pemerintah Kota Padang.

Program Padang Juara, yang dipimpin oleh Fadly Amran bersama Wakil Wali Kota Maigus Nasir, bertujuan meningkatkan kualitas pendidikan melalui pembelajaran inovatif, inklusif, dan berbasis kebutuhan peserta didik.

“Kami sangat mengapresiasi kedatangan Pak Direktur yang secara langsung mendukung upaya kami dalam membangun sistem pendidikan yang menyenangkan dan berpihak pada siswa. Ini bagian penting dari penguatan Padang Juara,” ujar Fadly Amran yang didampingi oleh Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan, Yopi Krislova.

Dalam kesempatan tersebut, Putra Asga Elevri menekankan pentingnya peran guru sebagai fasilitator pembelajaran aktif, serta perlunya refleksi berkelanjutan untuk meningkatkan mutu pendidikan. Ia juga menyatakan kesiapan Kemendikbudristek dalam mendukung program Padang Juara, baik secara konseptual maupun teknis.

“Transformasi pendidikan harus menyasar pada penguatan ekosistem sekolah. Guru sekarang bukan hanya pengajar, tapi pembimbing akademik, seperti dosen bagi siswa. Inilah arah baru pendidikan, yang lebih adaptif terhadap kemajuan teknologi,” jelasnya.

Putra juga menyoroti pentingnya Kota Padang merespons cepat program nasional seperti literasi, coding, serta pendekatan pembelajaran yang mendalam dan kontekstual. Menurutnya, langkah konkret Pemko Padang merupakan bentuk kesiapan daerah dalam menghadapi tantangan pendidikan masa depan.

Kunjungan ini menandai babak baru kerja sama antara pemerintah daerah dan pusat dalam mewujudkan sistem pendidikan yang unggul, relevan, dan berkelanjutan di ibu kota Provinsi Sumatera Barat tersebut. (Dion)


×
Berita Terbaru Update