Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pemko Pariaman segera bentuk BRIDA

6 Februari 2024 | 6.2.24 WIB Last Updated 2024-02-06T10:33:38Z


Pariaman - Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Pariaman, Yota Balad menerima kunjungan Direktur Diseminasi dan Pemanfaatan Riset dan Inovasi Daerah, Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Oetami Dewi di ruang kerja Sekdako Pariaman, Selasa (6/2).


Kunjungan Direktur BRIN tersebut untuk percepatan pembentukan Badan Riset dan Inovasi Daerah (BRIDA) atau Badan Perencanaan Pembangunan Riset dan Inovasi Daerah (BAPPERIDA) di Kota Pariaman.


Kunjungan tersebut disambut baik oleh Yota Balad. Ia menyampaikan bahwa Pemko Pariaman akan membentuk BRIDA.


“Pembentukan BRIDA Kota Pariaman akan diintegrasikan dengan perangkat daerah pada bidang perencanaan pembangunan daerah. Pembentukan BRIDA tersebut, akan diintegrasikan pada Badan Perencanaan Penelitian dan Pengembangan Daerah (BAPPEDA) sehingga nantinya akan merubah OPD tersebut menjadi BAPPERDIDA, “ ungkapnya.


Ia menambahkan, pembentukan BRIDA begitu penting karena perencanan pembangunan daerah harus diawali dengan kajian, penelitian, data yang kuat, dan inovasi. 


"Dengan begitu, bisa lebih terarah dan tepat sasaran sesuai dengan kondisi Kota Pariaman," pungkasnya.(Dewi)

×
Berita Terbaru Update