Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

36 ASN langsung goro bersihkan area wisata usai dilantik Genius Umar

27 Juli 2021 | 27.7.21 WIB Last Updated 2021-07-27T11:46:58Z

Pelantikan pejabat di ruang terbuka sering dilakukan Genius Umar sejak pandemi Covid-19. Foto: Phaik

Pariaman - Usai melantik 36 orang tenaga fungsional ASN, Walikota Pariaman, Genius Umar mengajak seluruhnya melakukan gotong royong membersihkan objek wisata kawasan Muaro Pantai Pauah Pariaman, Selasa (27/7).

"Untuk menjaga keindahan destinasi agar bebas dari sampah sekaligus mempercantiknya," kata Genius Umar.

Genius beralasan menjaga kebersihan lokasi wisata bukan tugas sepihak petugas kebersihan semata, namun juga tanggung jawab semua pihak, termasuk para ASN. Oleh sebab itu dia sering mengajak ASN melakukan gotong royong di berbagai destinasi wisata yang ada di Pariaman.

Lokasi yang dibersihkan para ASN tersebut mulai ditumbuhi semak dan belukar. Seharusnya, kata Genius, area itu rapi dan bersih guna menunjang keindahan lokasi itu.

"Dua pekan lalu juga sudah kita bersihkan dengan gotong royong," imbuh dia.

Pada kesempatan itu Genius melantik ke-36 ASN untu kesekian kalinya di ruangan terbuka. Sejak pandemi, pelantikan pejabat memang lebih sering dilakukan di berbagai objek wisata.

"Selain menyesuaikan dengan kondisi pandemi sekarang, kita ingin mengajak semua ASN untuk lebih peduli dengan kebersihan di objek wisata," pungkasnya.

36 ASN yang dilantik ini terdiri dari 4 orang Medik Veteriner, 4 orang Paramedik Veteriner, 14 orang guru sekolah dan 14 orang Penyuluh Pertanian. (Phaik/OLP)

×
Berita Terbaru Update