Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Sulaiman Tanjung Tularkan TTG Anti Hama Walang Sangit

23 Oktober 2014 | 23.10.14 WIB Last Updated 2014-10-22T17:23:12Z



Badan Pemberdayaan Masyarakat adakan  sosialisasi pelatihan penerapan teknologi tepat guna perangkap walang sangit tingkat Kota Pariaman yang dilaksanakan di aula pertemuan Kantor Camat Pariaman Tengah  (21/10) yang dihadiri oleh utusan masing masing kecamatan .

Acara tersebut dibuka langsung oleh Kepala Badan Pemberdayaan Masyarakat (BPM ) Kota Pariaman, Drs.Lanefi dan sebagai narasumber kepala dinas  pertanian Kota Pariaman, Ir. Syaiful Rizal.  Dikesempatan itu Lanefi mengatakan agar masyarakat secara bersama-sama mendukung peningkatan produktifitatas pertanian, memanfaatkan alat-alat pertanian yang telah dibantu pemerintah, dan terus berupaya meningkatkatkan inovasi baru di bidang teknologi tepat guna .

Sedangkan untuk pemaparan materi inti teknologi tepat guna (TTG) tentang perangkap walang sangit disampaikan oleh penemunya Sulaiman Tanjung yang dalam penyajian makalahnya membuat semua peserta sangat antusias dan ingin segera mempraktekkan langsung TTG itu di lapangan .

Kata Sulaiman, bahan TTG sederhana tersebut tidaklah mahal. Dia menyebut, dengan hanya bermodalkan  galon dan botol air mineral bekas kemudian kawat nyamuk yang telah di olah sedemikian rupa menjadi sangat besar sekali manfaatnya untuk mengendalikan hama padi seperti serangan walang sangit, yang selama ini selalu merugikan petani.

"Alat tersebut dapat menghemat operasional  dan meningkatkan hasil produksi terutama sekali pada tanaman padi," kata Sulaiman.


SP/OLP
×
Berita Terbaru Update