Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Tersedia Pfizer dan Moderna, vaksin booster bisa diperoleh di seluruh Puskesmas Kota Pariaman

13 April 2022 | 13.4.22 WIB Last Updated 2022-04-13T12:04:53Z

Genius Umar terima suntikan vaksin booster di Pendopo Walikota Pariaman, Senin lalu. Foto: Junaidi

Pariaman - Pemko Pariaman menyediakan vaksin booster atau vaksin ketiga untuk masyarakat umum. Untuk mendapatkannya, masyarakat bisa mengunjungi puskesmas terdekat dan RSUD dr Sadikin Pariaman. Vaksin disediakan secara gratis.

"Tingkat pemberian vaksin booster Kota Pariaman terbilang rendah, baru 9 persen. Masyarakat bisa memperolehnya secara gratis di berbagai fasilitas kesehatan yang ada di Kota Pariaman," kata Walikota Pariaman, Genius Umar usai melakukan vaksinasi Covid-19 booster di Pendopo Walikota, Senin lalu (11/4).

Pemberian booster, kata Genius, sangat penting untuk mempertahankan sekaligus membangun kembali kekebalan tubuh yang sebelumnya sudah menerima vaksin sebanyak dua kali.

"Membangun antobodi sekaligus memperpanjang masa perlindungan dari virus Covid-19," kata Genius.

Genius menjelaskan, istilah booster merupakan dosis tambahan guna memberikan perlindungan ekstra terhadap Covid-19 yang terus bermutasi.

"Karena efek beberapa vaksin dapat hilang seiring berjalannya waktu," jelasnya.

Vaksin booster, kata dia, juga memungkinkan sistem tubuh untuk mengenali dan merespons virus penyebab penyakit dengan lebih cepat.

Sejauh ini, pemberian vaksin dosis ketiga ditargetkan pada masyarakat yang sudah menerima dosis kedua lebih dari 6 bulan, berusia di atas 18 tahun, lansia, orang dengan daya tahan tubuh lemah, serta pengidap penyakit tertentu alias komorbid.

Pemberian vaksin booster dilakukan dengan homolog (sama dengan vaksin sebelumnya) dan heterolog (berbeda dari jenis vaksin yang diberikan sebelumnya).

Pemko Pariaman melalui Dinas Kesehatan sendiri telah menyediakan beberapa jenis vaksin booster, mulai dari Pfizer, Moderna, AstraZeneca dan Sinovac. Masyarakat dibebaskan memilih.

Vaksin Booster merupakan keputusan Pesiden Joko Widodo dan telah dimulai sejak Januari 2022 lalu bagi daerah yang sudah mencapai 100 persen atau minimal 70 persen vaksinasi. (Juned/OLP)

×
Berita Terbaru Update