Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Mardison Lantik Istri Genius, Pengamat: Genius-Mardison dua Pribadi Saling Melengkapi

2 Maret 2021 | 2.3.21 WIB Last Updated 2021-03-02T12:09:21Z

Foto: Fadli

Pariaman - Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin lantik empat orang pejabat eselon III yang merupakan mutasi pejabat pertama di lingkungan Pemko Pariaman pada 2021, Selasa (2/3).

Yang menariknya, pada kesempatan itu Mardison juga melantik istri walikota Pariaman, dr Lucyanel Arlym, MARS, sebagai sekretaris Dinas Kesehatan Kota Pariaman.

Untuk jabatan eselon III selanjutnya, Sekretaris Dinas Perkim dan Lingkungan Hidup kini dijabat oleh Satri Yalina dan Adri sebagai Kepala Bidang Pengendalian Pencemaran dan Kerusakan Lingkungan Hidup Dinas Perkim dan Lingkungan Hidup Kota.

Seterusnya, Muhammad Taufik juga dilantik sebagai Kepala Bidang PPUD dan Peningkatan SDM di Dinas Satpol PP dan Pemadam Kebakaran Kota Pariaman.

Untuk diketahui, dr Lucyanel Arlym sebelumnya merupakan ASN berprestasi yang lama berdinas di pemerintahan pusat. Sejak Genius Umar menjabat wakil walikota Pariaman pada 2013-2018, dr Lucyanel pernah mengampu jabatan sebagai kepala klinik kesehatan di Balaikota Pariaman.

"Bagi yang dilantik memangku jabatan baru agar bekerja keras dan maksimal demi mewujudkan visi misi Pemko Pariaman. Pejabat yang dilantik saat ini merupakan orang pilihan yang sudah teruji kemampuannya," kata Mardison.

Pengamat politik Piaman Laweh, Muhammad Hasbi mengatakan dengan dilantiknya dr Lucyanel oleh Mardison menandakan harmonisnya hubungan antara walikota dan wakil walikota Pariaman.

"Ini sinyal kepada masyarakat bahwa walikota dan wakil walikota Pariaman harmonis," kata Hasbi yang juga ketua partai PPP Padangpariaman itu.

Hasbi mengaku ia pernah mendengar isu hubungan antara walikota dan wakil walikota kurang harmonis. Isu tersebut pernah ia dengar di berbagai palanta kedai kopi di Pariaman.

"Saya pikir Genius Umar dan Mardison merupakan dua pribadi yang saling melengkapi. Mereka berdua akan terus berusaha membina keharmonisan bukan hanya untuk pencitraan namun demi masyarakat kota Pariaman," kata Hasbi. (Phaik/OLP)

×
Berita Terbaru Update