Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Targetkan Wisman dan Wisnus di 2019, Pariaman Menggelar 46 Iven Pariwisata

30 Januari 2019 | 30.1.19 WIB Last Updated 2019-01-30T12:32:15Z
Kalender Event Pariwisata Pariaman 2019 resmi dilaunching dengan tabuhan gendang tasa. Foto: Junaidi
Pariaman - Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provinsi Sumatera Barat, Adib Alfikri launching Kalender of event Kota Pariaman 2019 di Balaikota Pariaman, Rabu (30/1). Pada 2019 ini Pemko Pariaman akan menggelar sebanyak 46 iven pariwisata.

Adib Alfikri mengatakan saat ini Pariaman telah menjelma menjadi kota destinasi wisata. Tidak hanya skala Sumatera Barat, wisata Pariaman juga telah mulai dikenal di tingkat nasional hingga ke mancanegara. Kunjungan wisata Pariaman juga terus meningkat dari tahun ke tahun.

"Kota Pariaman saat ini tengah berlari kencang menggenjot sektor pariwisatanya, dan kita dari provinsi sangat mendukung hal tersebut. Sumatera Barat telah menjadikan pariwisata sebagai sektor unggulan," ujar Adib.

Dia bilang salah satu cara untuk memajukan pariwisata adalah dengan menggelar berbagai iven menarik guna menarik minat wisatawan berkunjung. Selain iven bertemakan pariwisata, iven sport tourism juga terbukti berhasil menggenjot tingkat kunjungan.

Adik orang nomor satu di Sumatera Barat itu juga mengatakan pentingnya membangun sumber daya manusia (SDM) berwawasan kepariwisataan di samping menggelar berbagai iven.

Ia mengakui saat ini pelaku wisata dan masyarakat masih lemah dari sisi SDM, khususnya dalam hal pelayanan. Guna menyikapi hal tersebut pemerintah wajib turun tangan mengatasi persoalan tersebut.

Walikota Pariaman Genius umar mengatakan pada 2019, Pariaman menargetkan kunjungan wisatawan mancanegara (Wisman) di samping wisatawan nusantara (Wisnus). Guna mencapai target tersebut pihaknya telah membuatkan jadwal iven pada hari-hari libur tertentu.

“Selama ini, kita tidak terlalu menganggap peluncuran Kalender Event ini penting. Padahal wisatawan punya jadwal hari liburnya masing-masing yang sudah mereka bukukan jauh hari. Peluang ini mesti kita manfaatkan," kata walikota bergelar doktor itu.

Kota Pariaman, ia bilang dianugerahi lekukan alam yang indah. Pariaman punya gugusan pulau-pulau dan keelokan panorama bawah laut. Sepanjang pantai Pariaman teduh dan rindang yang jarang dimiliki daerah lain.

“Dengan kesemua potensi itu, kita maksimalkan tematik masing-masing destinasi," imbuhnya.

Guna mendukung launching Kalender Event, Genius Umar sebelumnya juga mengadakan Focus Group Discusison (FGD) dengan tema “Strategi Percepatan Pengembangan Pariwisata Kota Pariaman”. FGD diikuti stakeholder terkait, pelaku dan penggiat pariwisata, kelompok masyarakat, komunitas pemuda, kalangan pendidikan, media, homestay dan pedagang. (Juned/OLP)
×
Berita Terbaru Update