Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Genius Umar Kumpulkan Seluruh Kepala Desa, Bahas Apa?

29 Oktober 2018 | 29.10.18 WIB Last Updated 2018-10-29T12:12:49Z
Foto: Junaidi
Pariaman - Walikota Pariaman Genius Umar kumpulkan seluruh kepala desa di Balaikota Pariaman, Senin (29/10). Pada kesempatan itu ia ingin mengsinkronkan visi-misi pemerintahan Kota Pariaman periode 2018 hingga 2023 agar turut diaktualisasikan oleh para kepala desa yang juga merupakan pejabat publik.

"Kita harus menyatukan visi misi agar di akhir periodesasi 2023 nanti semua program pembangunan kita semuanya terealisasi," ujar Genius.

Pada 2019 mendatang, kata Genius, program-program unggulan pemerintahannya bersama Mardison Mahyuddin, secara bertahap sudah mulai direalisasikan satu per satu.

Program kerja Genius yang menitikberatkan pada sektor wisata, juga bisa dijewantahkan oleh pemerintahan desa melalui anggaran dana desa. Ia mencontohkan telah banyak desa di daerah lain yang telah sukses mengembangkan desanya menjadi desa wisata.

"Contohnya banyak. Ada desa agro, kampung warna-warni, hingga perkampungan nelayan bisa dikemas menjadi objek wisata. Kehidupan asli masyarakat juga bisa dijual dan menarik bagi wisatawan seperti kehidupan sehari-hari para nelayan," ungkapnya.

Sedangkan bagi struktur perangkat daerah yang terintegrasi dengan desa, imbau Genius, agar terus melakukan pembinaan terhadap kemajuan desa. Jangan sampai terjadi pula tumpang tindih pembangunan.

"Kepala dinas dan camat jadikan sebagai pamong desa, juga tempat bertanya bagi kepala desa," sambungnya.

Di samping itu, tandas Genius, pembangunan tidak akan berjalan sebagaimana mestinya jika tidak mendapat dukungan dari semua pihak. Untuk itu ia mengajak seluruh jajaran perangkat daerah dan kepala desa, merangkul semua pihak demi terwujudnya pembangunan. (Juned/OLP)
×
Berita Terbaru Update