Pariaman - Kwartir Ranting 031603 Gerakan Pramuka Kecamatan Pariaman Selatan menggelar rapat kerja perdana dan melantik Dewan Kerja Ranting (DKR) Kamis (22/1) guna penguatan organisasi Pramuka di tingkat kecamatan.
Kegiatan yang berlangsung di Aula Kantor Camat Pariaman Selatan tersebut digelar setelah kepengurusan Kwartir Ranting resmi dilantik oleh Wali Kota Pariaman Yota Balad pada Desember lalu, dalam kapasitasnya sebagai Ketua Majelis Pembimbing Cabang Gerakan Pramuka Kota Pariaman.
Ketua Majelis Pembimbing Ranting Kecamatan Pariaman Selatan, Muhammad Farid Marwan, mengatakan DKR diharapkan berperan aktif dalam pembinaan karakter generasi muda melalui pendidikan kepramukaan.
“DKR harus menjadi motor penggerak pembentukan karakter dan kepemimpinan generasi muda di Pariaman Selatan,” kata Farid dalam sambutannya.
Ia menambahkan bahwa penguatan Gerakan Pramuka di tingkat kecamatan diperlukan untuk mendukung proses kaderisasi kepemimpinan serta penanaman nilai-nilai Tri Satya dan Dasa Darma.
Dalam rapat kerja tersebut, Kwartir Ranting menyepakati sejumlah program jangka pendek, termasuk rencana pelaksanaan Jambore Ranting Kecamatan Pariaman Selatan, yang ditujukan untuk menjaring dan mempersiapkan peserta pramuka penggalang berpotensi.
Kegiatan itu akan diselaraskan dengan agenda kepramukaan di tingkat kota dan nasional, seiring upaya pemerintah daerah mendorong pembinaan generasi muda melalui kegiatan ekstrakurikuler berbasis karakter. (*)