Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Genius sebar 25 ribu benih ikan mas di tiga desa berbeda

8 Oktober 2023 | 8.10.23 WIB Last Updated 2023-10-08T11:27:25Z

 


Pariaman – Walikota Pariaman Genius Umar menyebarkan 24 ribu benih ikan mas di tiga lokasi berbeda di dua kecamatan yang ada di Kota Pariaman, Sabtu (7/10).

Penyebaran benih ikan, kata Genius, untuk membantu meningkatkan pendapatan dan perekonomian masyarakat setempat

“Bibit ikan mas ini kita sebar guna menambah pendapatan mereka untuk mencukupi kebutuhan keluarga,”kata Genius.

Ikan mas yang ditebar itu, sambung Genius, bisa diambil oleh masyarakat setempat untuk dijual dan dikonsumsi saat masa panen sekitar empat sampai lima bulan mendatang.

“Jadi ikan mas ini bisa dipanen jika ikannya dirawat dengan baik dan diberi makan setiap hari oleh masyarakat, sehingga hasilnya bisa dinikmati bersama-sama," imbuh Genius.

Setelahnya Genius berpesan agar masyarakat menjaga ekosistrm sungai dengan baik agar ikan bisa berkembang biak.

"Isi kembali sungai ini dengan bibit ikan yang baru sehingga populasi ikan di sungai ini tetap ada sampai kapanpun,”pungkas Genius.

Tiga lokasi penyebaran benih ikan mas tersebut berada di batang air Kelurahan Ujuang Batuang Kecamatan Pariaman Tengah dengan jumlah benih yang disebar sebanyak 10 ribu bibit ikan mas dengan sembilan karung pakan ikan.

Lokasi penyebaran benih ikan mas kedua berada di aliran sungai Desa Cimparuah Kecamatan Pariaman Tengah dengan jumlah benih ikan yang disebar sebanyak 7 ribu bibit ikan mas dengan enam karung pakan ikan.

Untuk lokasi ketiga penyebaran bibit ikan mas berada di aliran sungai Desa Pakasai Kecamatan Pariaman Timur dengan jumlah benih ikan yang disebar sebanyak 7 ribu bibit ikan mas dengan enam karung pakan ikan. (Desi).

×
Berita Terbaru Update