Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

JCI Chapter Piaman Dikukuhkan, Riky Falantino: Selain Komunitas Kita Juga Punya Tanggung Jawab Sosial bagi Masyarakat

21 Desember 2020 | 21.12.20 WIB Last Updated 2020-12-21T05:07:24Z

Ketua umum JCI Chapter Piaman bersama para pengurus lainnya kunjungi salah satu Panti Asuhan. Foto: Junaidi

Pariaman - Juventus Club Indonesia (JCI) Chapter Piaman gelar syukuran setelah secara resmi dikukuhkan oleh JCI Pusat. SK pengukuhan JCI Piaman ditandatangani oleh Presiden JCI, Ori Yuda Febriansyah dan Sekjen JCI Robertus Ari Agung Putra pada 23 November 2020 lalu.

Dalam SK pengukuhan, ketua umum JCI Piaman diamanahkan kepada Mulyadi Saputra, Riky Falantino sebagai wakil ketua umum, Wahyudi sebagai sekretaris dan Junaidi sebagai bendahara. Kepengurusan ditambah dengan 7 kepala divisi serta para anggota.

Menurut Mulyadi Saputra, komunitas penggemar club sepakbola asal Italia itu sebenarnya sudah terbentuk jauh hari, yakni sejak 4 Juni 2017 silam. Berdirinya JCI Piaman berawal dari ngumpul dan nonton barengnya para penggemar Juventus asal Pariaman dan kabupaten Padangpariaman.

"Selain sering nobar kita juga sepakat punya jadwal main futsal bersama yang jadi agenda rutin kami di komunitas," ujar Mulyadi di Pariaman, Senin (21/12).

Pada laga final piala Champion 2017 antara Juventus vs Real Madrid, seluruh penggemar Juventus Pariaman dan Padangpariaman kumpul dan nonton bareng. Nonton bareng pada laga final yang dimenangkan Real Madrid dengan skor 4-1 tersebut merupakan salah satu hari paling bersejarah bagi JCI Chapter Piaman.

"Final Champion 4 Juni 2017 hari terbentuknya JCI Chapter Piaman. Ini hari paling bersejarah bagi kami," sambungnya.

Selain JCI Chapter Piaman, JCI Pusat juga mengukuhkan 4 chapter baru pada 2020 dengan sistem rekapitulasi voting. JCI Buol Regional Sulawesi meraih 115 suara, JCI Lampura Regional Sumatra 114 suara, JCI Banjar Patroman Regional Jawa Barat 103 suara. Sedangkan JCI Chapter Piaman alias gabungan Kota Pariaman dan Kabupaten Padangpariaman di Regional Sumatra memperoleh 105 suara.

Gelar Bakti Sosial

Usai dikukuhkannya JCI Chapter Piaman, seluruh pengurus menggelar syukuran dan bakti sosial. JCI Chapter Piaman mengunjungi salah satu Panti Asuhan dan memberikan bantuan sembako berupa 80 kg beras, 5 kg minyak goreng, 6 papan telor, 10 kg gula pasir dan 5 kardus mie instan.

"Selain itu kita juga salurkan pakaian bekas layak pakai dan makanan ringan bagi adik-adik di Panti Asuhan," kata wakil ketua JCI Chapter Piaman, Riky Falantino.

Riky menuturkan di masa pandemi Covid-19, JCI Chapter Piaman juga akan membantu pemerintah dalam penanganan penyebaran Covid-19. Ke depan pihaknya akan menggalang dana untuk membagikan masker dan hand sanitizer gratis bagi warga Piaman.

"Sebagai komunitas kita juga bagian dari masyarakat Piaman yang saat ini kena imbas pandemi. Untuk itu kita akan susun program sosial guna ikut membaktikan diri bagi masyarakat di masa pandemi," sambung Riky.

Bagi komunitasnya, terbentuknya JCI Chapter Piaman di masa pandemi merupakan anugerah dari Tuhan Yang Maha Kuasa. Oleh sebab itu, selain memperkuat tali silaturahmi sesama anggota JCI juga akan memberi manfaat bagi masyarakat. (Junaidi/OLP)

×
Berita Terbaru Update