Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Alasan Pariaman Tidak Lakukan 'Semi Lockdown' Tangani Corona

22 Maret 2020 | 22.3.20 WIB Last Updated 2020-03-22T03:35:32Z
Foto: istimewa
Pariaman - Pemko Pariaman putuskan tidak tutup objek wisata selama penanganan dan antisipasi pandemi Covid-19 di Sumatera Barat. Pariaman tidak akan mengikuti kebijakan Bukittinggi dan Padang yang telah menutup objek wisatanya untuk antisipasi virus corona.

"Banyak masyarakat Pariaman bergantung pada sektor wisata. Meski demikian kita tetap lakukan pengawasan," kata Wakil Walikota Pariaman, Mardison Mahyuddin di Pariaman, Minggu (22/3).

Mardison menyebut pihaknya memahami imbauan Gubernur Sumatera Barat agar menutup objek wisata di Sumatera Barat untuk mencegah penyebaran virus corona. Di satu sisi, kata Mardison pihaknya juga perlu memikirkan dampak ekonominya kepada masyarakat, khususnya ekonomi sektor riil.

Jika objek wisata Pariaman ditutup, tentu akses transportasi ke Pariaman juga ditutup. Hal tersebut sama saja menetapkan suatu daerah semi lockdown. Pihaknya lebih memilih lakukan sosialisasi seperti sosial distancing, rajin cuci tangan dan gunakan masker guna mengantisipasi penyebaran corona di objek wisata.

Sementara pengunjung yang ingin berwisata ke Kota Pariaman kebanyakan menggunakan kereta api. Penumpang kereta api, imbuh Mardison bukan berasal dari luar Sumbar tapi mayoritas dari Kota Padang.

"Jika objek wisata di Kota Pariaman ini ditutup tentu akses transportasi kereta api dari Kota Padang ke Kota Pariaman juga ditutup," jelasnya.

Selain itu, sambungnya, dampak ekonomi yang ditimbulkan jika menutup objek wisata lebih dirasakan oleh masyarakat berpenghasilan rendah seperti pedagang kecil dan kaki lima.

"Apalagi wisata kuliner seperti Los Lambuang Kuraitaji dan Pasar Pariaman. Di sana masyarakat kita menyambung hidup mereka dengan berjualan makanan," sebutnya.

Meski demikian pihaknya tetap waspada mengantisipasi Covid-19 agar tidak menginveksi warga Pariaman. Petugas kesehatan telah disiagakan di sejumlah lokasi wisata dan menyemprot sejumlah objek dan fasilitas umum di kawasan wisata Pariaman. (Erwin/OLP)
×
Berita Terbaru Update