Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Ilmu Kebatinan

26 Desember 2013 | 26.12.13 WIB Last Updated 2013-12-26T14:47:12Z




Lagu favorit yang paling suka saya dengar adalah lagu yang saya tidak ingat judulnya. Saya suka mendengarkan senandung Erni Djohan 'Suling Bambu', 'Saputangan Merah jampu', 'Teluk Bayur' dan 'Hatiku hancur mengenang dikau'. Saya yakin itu bukanlah judul lagu tersebut, ketika lagu tersebut dirilis, saya yakin belum mengantongi daftar antrian sebagai Manusia yang akan menginjakan kaki di bumi. Kemudian baru-baru ini saya juga menyukai lagu Vokalis Wali yang berjudul Aku bukan Bang Toyib.

Bicara Lagu, saya akui suara saya sangatlah pas-pasan. Pede saya meningkat ketika sudah kena sepasang bir hitam putih di depan mikropon. Dan Lagu pavorit yang saya nyanyikan adalah lagu almarhum Broery, 'Biarkan bulan bicara'. Dikala tinggi, saya begitu menghayati lagu tersebut. Semua teman dekat saya pasti tahu tentang itu.

Saya penikmat lagu, tapi tidak suka mendendangkannya. Lagu yang saya bisa hapal tak lebih dari sepuluh. Tidak ada keturunan saya yang hobi berlagu, bahkan sampai ke anak-anak saya sekalipun. Saya sedari bujangan bukanlah orang yang bisa dijumpai diacara orgen tunggal. Hobi saya semasa bujang adalah membonsaikan pohon. Acap saya ke rimba sekedar mencari pohon kerdil, lalu memindahkannya ke pot kemudian membentuknya dengan kawat. Saya hapal tahapan membonsai pohon dengan baik, beberapa buku referensi saya punya kala itu.

Dalam keluarga dan pertemanan saya dikenal sebagai orang yang paling keras kepala. Nekat dan suka menantang bahaya. Pernah saya dikejar orang dengan dua parang ditangan, namun saya tetap duduk ditempat bergeming. Dalam hati saya yakin orang tersebut tidak akan pernah berani menebaskannya, ia hanya menggertak. Tebakan saya benar, sesampai didepan saya dia hanya terpaku, dua parangnya saya ambil.

Suatu ketika saya pernah di intai oleh beberapa pemuda yang dendam. Beberapa kawan mengingatkan agar saya menghindar untuk beberapa waktu. Kepada kawan tersebut saya katakan, Yang membuat saya takut dan lari di Pariaman ini hanya ketika gempa terjadi, lainnya tidak, Jika dia mengeroyok, saya yakin mereka sudah memikirkan apa akibat yang akan mereka terima. Saya tetap lewat, dan aman.

Afirmasi dan sugesti wajib kita tiupkan kedalam jiwa kita. Afirmasi yang positif, Afirmasi yang membuat kepercayaan diri kita bertambah, Afirmasi yang menenangkan jiwa.

Afirmasi adalah kata-kata yang kita ucapkan secara berulang-ulang untuk mensugesti diri kita sendiri. Bisa dibaca bersuara bisa juga didalam hati. Contoh kalimat Afirmasi adalah:

"Aku adalah sukses, sukses adalah aku, aku orang yang serba-bisa dan aku adalah orang yang beruntung," misalnya.

Kita bisa menciptakan Afirmasi sesuai dengan kehendak dan situasi kita sendiri. 


Misalkan Anda sedang bertemu dengan wanita cantik sekali ponten 9 keatas sehingga Anda merasa minder dibuatnya. Untuk menghilangkan rasa minder tersebut, Anda bisa menstimulasi jiwa Anda dengan kalimat Afirmasi seperti ini: 


"Pesona yang ada di diriku, pasti berbeda dengan yang pernah dilihat wanita ini dari Pria manapun yang pernah dia temui," sekedar contoh.


Saya berpendapat bahwa Afirmasi adalah Ilmu Kebatinan.

Catatan Oyong Liza Piliang
×
Berita Terbaru Update