Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Sebanyak 34 calon pengantin Pariaman terima sertifikat kursus pra nikah

13 Januari 2023 | 13.1.23 WIB Last Updated 2023-01-13T12:29:18Z


 Pariaman - Walikota Pariaman, Genius Umar bangga dengan Badan Penasehat, Pembinaan dan Pelestarian Perkawinan (BP4) Kota Pariaman karena telah memberikan kursus pra nikah gratis bagi calon pengantin.

"Mungkin di Sumatra Barat hanya Kota Pariaman yang memberikan kursus pra nikah gratis bagi calon pengantin, karena kita menyadari hal ini diperlukan guna menurunkan angka perceraian di Kota Pariaman," kata Genius Umar saat memberikan serifikat kursus pra nikah bagi 34 pasang calon pengantin, Kamis sore (12/11).

Pelatihan kursus pra nikah dilaksanakan BP4 Pariaman selama dua hari dan diikuti oleh 68 peserta atau 38 pasang calon pengantin di Desa Pauh Barat.

Pelatihan yang diberikan meliputi pembekalan calon pengantin, pemahamam dalam upaya membentuk keluarga yang harmonis, membina ketahanan keluarga agar menjadi keluarga sakinah mawadah dan karamah.

Selama dua hari kursus, pihak BP4 Pariaman juga mendatangkan sejumlah narasumber yang mempunyai kepakaran di bidang tersebut yang akan memberikan arahan dan bimbingannya.

“Mulai dari syariat agama, kesehatan, kebudayaan dan pengetahuan dalam berkeluarga. Dari yang biasa sendiri atau tinggal bersama orangtua, sekarang tinggal berdua, sehingga mereka paham akan hak dan kewajiban masing-masing,” sambung Genius.

Genius berpesan agar  ilmu yang didapatkan dalam kursus dengan dibekali sertifikat yang langsung ia serahkan, menjadi bekal bagi para calon pengantin dalam mengarungi bahtera rumah tangga mereka nantinya. (Juned/OLP)

×
Berita Terbaru Update