Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Fitri Nora Garansi Anggaran untuk Pariwisata Pariaman

15 September 2020 | 15.9.20 WIB Last Updated 2020-09-15T12:59:32Z


Pariaman - DPRD Kota Pariaman garansi penganggaran untuk dinas pariwisata Pariaman. Hal tersebut disampaikan langsung oleh ketua DPRD Fitri Nora saat menerima kunjungan tim visitasi dan verifikasi Peduli Wisata Award 2020 ke Pariaman, Selasa (15/9).

Fitri menyebut penganggaran untuk menggenjot sektor wisata di Pariaman telah dilakukan pihaknya sejak 6 tahun lalu. Artinya, DPRD selalu mendukung progres pariwisata Pariaman.

“Tidak hanya 2020 ini. Bahkan sejak 6 tahun lalu," kata Fitri Nora.

Ia mengatakan pihaknya menyadari bahwa pariwisata Pariaman punya potensi yang sangat besar untuk dikelola dan menjadi sumber peningkatan ekonomi masyarakat dan daerah.

Ia menceritakan pada medio 1980-an, sebut dia, orang mengenal sosok almarhum Anas Malik yang waktu itu Bupati Padangpariaman yang merubah wajah Pantai Pariaman dan daerahnya.

"Sekarang kita mempunyai anak didik beliau, seorang walikota (Genius Umar) yang genius yang melanjutkan upaya beliau dalam menata Kota Pariaman menjadi lebih indah dan menarik,” kata dia.

Menurutnya, Pariaman adalah milik bersama yang mesti dibangun secara bersama pula. Selaku legislator di dewan, ia beserta seluruh dewan (20) akan mensuport program walikota dalam segala sektor yang memihak rakyat.

Majunya sektor wisata akhir-akhir ini, imbuh dia, mesti ditopang dengan pemberdayaan dan peningkatan SDM yang bergerak di sektor pariwisata itu sendiri.

Pariwisata Pariaman akan semakin maju jika masyarakatnya Sapta Pesona. Bagaimana menciptakan keamanan, kenyamanan, keramahan dan meninggalkan kesan dan kenangan yang baik bagi wisatawan dan pengunjung.

“Kami di DPRD juga berencana memberikan insentif atau reward kepada rumah makan dan pelaku wisata yang telah memajukan dan berkontribusi besar terhadap pariwisata," tandasnya.

Kota Pariaman sendiri masuk 9 besar pemilihan kabupaten/kota Peduli Wisata Award 2020. Nantinya akan dipilih 3 terbaik untuk 3 kategori yang dilombakan. (Juned/OLP)

×
Berita Terbaru Update