Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Sosialisasi Pilkada KPU Kota Pariaman Masih yang Terbaik di Sumbar

26 November 2015 | 26.11.15 WIB Last Updated 2015-11-26T13:31:14Z



Jelang pelaksanaan pilkada serentak yang akan digelar pada hari Rabu 9 Desember 2015 mendatang, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pariaman gencar melaksanakan sosialisasi pemilu kepada masyarakat.

Baik sosialisasi oleh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemilihan Suara (PPS) tingkat desa/kelurahan maupun melalui media dengan siaran langsung melalui RRI Studio Produksi Pariaman 97,1 FM, Rabu (25/11) malam.

Sosialisasi melalui RRI dilakukan dalam program acara “Ciloteh Lapau Menuju Pilkada 2015” di Los lambuang Pasar Kurai Taji Pariaman dengan menhadirkan narasumber Ketua KPU Kota Pariaman Boedi Satria, Camat Pariaman Selatan Basri Malik, Ketua KAN Kurai Taji Rajo Ulu Anso. Moderator acara ciloteh lapau tiada lain adalah Ketua Divisi Sosialisasi KPU Kota Pariaman Alfiandri Zaharmi. Turut hadir anggota PPK, para tokoh muda, niniak mamak serta pengunjung Los lambuang Kuraitaji.

Ciloteh Lapau merupakan obrolan lepas masyarakat di warung/kedai yang melibatkan berbagai kalangan. Selain menjadi tempat sumber informasi, lapau terkadang menjadi tempat pelepas penat dan unek-unek masyarakat Pariaman khususnya.

"Ciloteh lapau juga efektif dilakukan dalam rangka sosialisasi Pilkada 2013 lalu yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Pariaman," kata Ketua KPU Boedi Satria.

Boedi Satria menuturkan bahwa target yang ingin dicapai oleh KPU dalam program sosialisasi itu bukan hanya terpaku dalam kuantitas partisipasi masyarakat yang tinggi, tetapi juga kualitas akan pemahaman demokrasi para pemilih itu sendiri dengan konsep tradisi yang ada di masyarakat minang yaitu kebiasaan ciloteh lapau menjadi sosialisasi alternatif dalam upaya mengurangi pemilih yang golput.

“Oleh karena itu untuk memantapkan pemahaman soal Pemilu ke masyarakat, kami duduk secara bersama dalam suasana santai yang akan lebih efektif diterima masyarakat di ruang dengar publik lewat RRI. Semakin banyak diskusi dan dialog, semakin paham pula masyarakat dengan Pemilu. Semakin paham, ujungnya diharapkan Pemilu itu berkualitas sesuai target KPU Kota Pariaman 77 persen pemilih,” lanjut Boedi.

Camat Pariaman Selatan Basri Malik, dalam kesempatan ini juga menghimbau bagi setiap pemilih yang sudah terdaftar dalam DPT (Daftar Pemilih Tetap) agar menggunakan hak pilihnya dengan jujur dan adil, sehingga dapat mengantarkan Pemilu berkualitas.



Sementara itu, praktisi media Oyong Liza Piliang menyebut, sosialisasi yang dilakukan komisioner KPU Kota Pariaman selalu inovatif dan tampil beda, namun tepat sasaran.


"Inovasi kawan-kawan di KPU Kota Pariaman perihal sosialisasi pemilu dan pilkada, dalam pengamatan saya, hingga saat ini masih yang terbaik diantara seluruh KPUD di Sumatera Barat," kata dia di Kantor PWI Pariaman, Kamis (26/11).


Dia menyebut, hal itu bisa dilihat dengan berbagai momentum dan medium yang dimanfaatkan KPU Kota Pariaman dalam rangka mensosialisasikan program kerja sosialisasi mereka.


"Di acara tabuik saya lihat hal serupa juga digelar. Artinya, mereka (KPU) diisi oleh orang-orang imajinatif," pungkas tokoh Pemuda Pancasila Sumbar itu meyakinkan.

Program Ciloteh Lapau Menuju Pilkada 2015 tersebut juga menjelaskan tentang tata cara pencoblosan surat suara yang sah dan tidak sah. Sosialisasi ini digelar dari pukul 20.00 WIB s/d 21.30 WIB.


PHAIK
×
Berita Terbaru Update