Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Pemko Pariaman Gelar Peringatan Isra’ Mi’raj

4 Mei 2018 | 4.5.18 WIB Last Updated 2018-05-04T12:02:25Z
Ratysan ASN, TNI, Polri dan masyarakat ikuti Isra Miraj di Masjid Raya Marunggi. Foto/Fadli
Pariaman ----- Kegiatan keagamaan yang dilaksanakan Pemko Pariaman kali ini jauh berbeda dari sebelumnya. Biasanya dalam rangka memperingati hari besar islam seperti Maulid Nabi, Nuzul Qur’an maupun Isra’ Mi’raj dilaksanakan hanya di likungan pemerintahan saja, sekarang dilaksanakan bersama dengan Kemenag TNI, Polri, ASN dan masyarakat.

Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1439 Hijriyah dengan tema “Kita tingkatkan ukhuwah islamiyah dan ahklakul karimah antara ASN, Pemko Pariaman, TNI Dan Polri dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan” yang dilaksanakan di Masjid Raya Marunggi Pariaman Selatan, Jumat (4/5).

Walikota Pariaman Mukhlis Rahman mengatakan kegiatan seperti ini merupakan suatu bentuk sinergi kebersamaan dibangun dalam rangka menciptakan stabilitas keamanan demi kelancaran pembangunan.

“Ini semua adalah atas ide gagasan dari Dandim dan Polres yang ikut bekerja sama dalam mendukung kegiatan keagamaan yang telah dicanangkan Pemko Pariaman seperti halnya Magrib Mengaji dan Subuh Manunggal Penuh Berkah,” terangnya.

Ia berkata bahwa tiap bulannya pihaknya juga mengadakan kegiatan wirid bulanan ASN. Ia berharap wirid tersebut bisa dilaksanakan secara rutin dan terpadu tidak hanya dihadiri oleh Pemko Pariaman saja tapi juga TNI, Polri dan masyarakat.

“Keterpaduan ini sangat penting sekali untuk memperkuat ukhuwah agar tetap berpegang teguh kepada aqidah Islam,” ujarnya.

Ustadz Bukhari Ismiraj dalam ceramahnya mengungkapkan bahwa peristiwa Isra’ dan Mi’rajnya Nabi Muhammad SAW sangat sulit diterima oleh akal manusia.

Namun dengan keimanan yang mantap, maka orang beriman akan percaya hal tersebut karena tidak ada yang tidak mungkin jika Allah SWT berkehendak.

Ia juga berpesan mengingat memasuki bulan Ramadhan maka perlu menjalin erat tali silaturahim dan saling memaafkan agar mendapat ampunan dari Allah SWT. (Phaik/OLP)
×
Berita Terbaru Update