Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Lubuak Nyarai Dapat Atensi di Singapura

8 Maret 2016 | 8.3.16 WIB Last Updated 2016-03-08T14:56:11Z



Pemerintah Kabupaten Padangpariaman utus Ritno Kurniawan dalam event Promosi Pariwisata National Travel Singapore (NATAS), di Singapora dari tanggal 4 s/d 6 Maret 2016.

Ritno dikenal sebagai pemuda yang memperkenalkan objek wisata minat khusus Lubuak Nyarai, Lubuk Alung, mempromosikan objek wisata dan daerah Kabupaten Padangpariaman bersama Yanda dan Syafril dari Bukittinggi.

Ketiga utusan dari Sumbar ini tergabung dalam stand Kementrian Pariwisata Republik Indonesia, yang terdiri dari sembilan provinsi di Indonesia, antara lain NTB, Bali, Jawa Barat, Medan, Batam, Sumatera Barat, Jawa Timur dan Yogyakarta.

Ritno dan Yanda fokus memperkenalkan wisata minat khusus yang ada di Padangpariaman, diantaranya Air Terjun Nyarai, Sarasah dan Mountain View di Sungai Geringging.

"Pasar peminat wisata minat khusus cukup banyak di Singapura, buktinya banyak pengunjung bertanya ke stand Sumbar tentang kegiatan petualangan," kata Ritno melaporkan dari lokasi pameran.

"Target kami tidak muluk-muluk, kami hanya memperkenalkan wisata Sumatera Barat khususnya Padangpariaman," jelas Yanda semangat menimpali.

Menurut Ritno dan Yanda, kendala berkurang kunjungan wisatawan Singapura ke Sumatera Barat adalah dihapuskannya penerbangan dari Singapura ke Padang.

"Jika rute tersebut dihidupkan kembali, Insya Allah kunjungan wisata akan bertambah ke Sumatera Barat," kata Ritno dan Yanda meyakini.

Pameran yang diperkirakan dikunjungi 80.000 orang di Singapura Expo itu untuk melihat pameran dan bertanya seputar daerah yang akan dikunjungi oleh calon wisatawan. Peserta NATAS adalah seluruh pengelola destinasi wisata dan agen travel seluruh dunia.

ASM
×
Berita Terbaru Update