Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Offroader Solok Sikat Juara Umum Piaman Xtreme Offroad 2015

20 April 2015 | 20.4.15 WIB Last Updated 2015-04-20T12:45:18Z



Walikota Pariaman Mukhlis Rahman menutup secara resmi Piaman X-Treme Offroad (PXO) 2015 yang digelar di Kota Pariaman mulai dari tanggal  17 s/d 19 April 2015. Di hari terakhir PXO 2015 Pantai Gandoriah sebagai ajang arena penutupan dipadati ribuan penonton yang menyaksikan keganasan mobil singkang tersebut berpacu di "kasiak lambuak".

Pada kesempatan itu Mukhlis mengucapkan terimakasih kepada offroder yang telah datang dan ikut memeriahkan PXO 2015 di Kota Pariaman.

"Bagi para pemenang saya ucapkan selamat. Semakin banyak iven yang diadakan di Kota Pariaman maka akan semakin banyak pula wisatawan berkunjung, baik dari peserta maupun para penonton yang secara tidak langsung akan meningkatkan pendapatan ekonomi masyarakat," ucapnya.

Dia berharap agar ke depannya Piaman X-Treme Offroad dijadikan kalender ivent pariwisata  rutin tahunan di Kota Pariaman.

Pemko Pariaman, lanjut dia, sudah mempunyai iven olahraga yang tiap tahunnya di gelar di Kota Pariaman. Baik berupa iven olahraga maupun iven pariwisata seperti Voly Pantai dan Pariaman Triathlon.

"Untuk iven pariwisata, sebentar lagi di bulan Mei kita akan menyelenggarakan Festival Pesisir," tambahnya.

Diakhir acara, panitia mengumumkan Tim Alex Motor dari Solok Sumatera Barat sebagai pemenang serta mengukuhkan offroader terbaik dan tercepat setelah berhasil menjajal 3 sirkuit non-permanen.

Offroader dengan driver Alex dan Navigator Ii ini mendapatkan hadiah utama berupa satu unit mobil setelah mencatatkan namanya menjadi yang tercepat pada kelas A Ekstreme dengan total nilai 723. Sementara diurutan kedua pada kelas ini diraih oleh offroader Bobi/Deni dari tim Karsa dengan torehan nilai 641 sedangkan di posisi 3 diraih oleh Dio Hilza/Bail dari tim Gonot dengan total nilai 600.

Untuk kelas Ekstrem B, juara satu diraih oleh Dedi Utama/Fauzan dengan total nilai 604. Offroader asal Pasaman Barat ini menjadi juara setelah unggul waktu raihan oleh Teguh/Heri dari team Gunot dengan torehan nilai 505, diurutan ketiga diraih oleh Jonri/Riki dari tim K.O.C dengan total nilai 475.

Sementara di kelas non whinch juara pertama diraih oleh offroader asal Kota Bukittinggi, Faisal dengan raihan nilai 437, disusul urutan kedua atas nama Riki Chandra dengan nilai 418 dan di urutan ketiga atas nama Dika Sacaned dari tim Sago 4X4 dengan nilai 394.

Disamping satu unit mobil dan 1 unit sepeda motor, panitia juga memberikan hadiah berupa uang tunai kepada para juara Offroad dengan nilai total jumlah puluhan juta rupiah.



J/R/OLP
×
Berita Terbaru Update