Notification

×

Iklan

Iklan

Indeks Berita

Tag Terpopuler

Genius Sidak Pelaksanaan UN

15 April 2014 | 15.4.14 WIB Last Updated 2014-04-15T07:56:26Z




Wakil Walikota Pariaman Dr. Genius Umar melakukan peninjauan Ujian Nasional (UN) secara mendadak di Kota Pariaman, Selasa (15/04/2014). Dua Lokasi sekolah yang ditinjau tersebut yakni SMAN 1 Pariaman dan SMKN 2 Pariaman yang keduanya berlokasi di Desa Kampung Baru, kecamatan Pariaman tengah, Kota Pariaman.

Peninjauan itu dilakukan untuk melihat sejauh mana kelancaran proses UN berlangsung. Dalam pantauan Genius, selama UN berlangsung, tidak ada kecurangan yang terjadi, walaupun ada beberapa problem seperti soal yang tertukar dan hal kecil lainnya yang bisa teratasi dengan cepat oleh Panitia.

"Selama UN berlangsung, semua siswa kelihatan tenang dan mengikuti ujian dengan baik," jelas Genius disela-sela sidak (Inspeksi Mendadak).

Selain memantau, pada kesempatan itu, Genius juga sempat menanyakan kesiapan SMAN 1 Pariaman dalam penyelenggarakan Full Day School yang akan diprogramkan pada tahun 2014 ini.

Menanggapi hal itu, Kepala Sekolah SMAN 1 Pariaman, Jaslidar, mengatakan, bahwa SMAN 1 Pariaman selalu siap dalam program tersebut karena sebelumnya juga telah diselenggarakan ekstra school yang mengharuskan siswa-siswi di SMAN 1 Pariaman untuk sekolah sampai sorenya.
 

"Beberapa mata pelajaran yang sulit seperti matematika, fisika, kimia, bahkan seni, juga telah dilakukan belajar ekstra," jelas Jaslidar.

Nesya/OLP
×
Berita Terbaru Update